PJU tenaga surya

26/11/08 pagi, saya mengendarai motor MX dari semarang menuju pekalongan, seperti biasa setiap dua minggu sekali saya pulang ke rumah orang tua, terlalu seringnya hingga saya hafal setiap lekuk jalan ataupun letak lubang atau gundukan di rute semarang-pekalongan, namun pagi itu saya melihat suatu hal yang lain, hal yang benar-benar baru, yaitu adanya lampu Penerangan Jalan Umum (PJU) tenaga surya.

Lampu Penerangan Jalan Umum ini berderet dengan jarak seratus meter antara satu dengan yang lain, membentang dari daerah Tulis kabupaten Batang hingga masuk kota Batang (-+ 10 km), entah kapan pemerintah setempat mulai memasangnya, namun yang jelas lampu-lampu tersebut tampak masih baru, mentereng dengan tiga panel surya (solar cell) seukuran 50x50 cm diatasnya.

Sangat menarik melihat pemanfaatan PJU tenaga surya di daerah ini (pantura), karena saya rasa jalur batang-alas roban memiliki intensitas cahaya yang cukup banyak tiap tahunnya,
sehingga dapat menghemat konsumsi listrik PJU. saya salut dengan dinas terkait yang memberi kebijakan pemasangan PJU tenaga surya karena memang sudah saatnya negeri ini melirik energi alternatif khususnya untuk fasilitas umum!

Tuesday, December 2, 2008

1 Comment:

TenagaSurya said...

Terimakasih telah berbagi pengalaman.
Ketika mudik, kami melihat juga ada 15 tiang PJU Tenaga Surya di daerah Ngawi dan ternyata infonya ada di
http://humasngawi.blogspot.com/2009/09/pemasangan-lampu-pju-tenaga-surya-jalur.html